RESEP CHICKEN POP CORN
Bahan - Bahan
- Fillet ayam, dipotong dadu kecil sebanyak 300 gram
- Minyak goreng secukupnya
- Tepung terigu sebanyak 5 sendok makan
- Tepung maizena sebanyak 3 sendok makan
- Baking powder sebanyak 1 sendok teh
- Garam sebanyak 1 sendok teh
- Kaldu bubuk sebanyak 1 sendok teh atau bisa di skip, kalo aku memakai kaldu bubuk non MSG
- Merica bubuk sebanyak ½ sendok teh
- Bawang putih haluskan sebanyak 2 siung
- Air dingin secukupnya
- Tepung terigu sebanyak 10 sendok makan
- Tepung maizena sebanyak 4 sendok makan
- Baking powder sebanyak 1 sendok teh
- Garam atau sesuai selera sebanyak 2 sendok teh
- Kaldu bubuk sebanyak ½ sendok teh
- Campurkan semua bahan pelapis di atas dan aduk hingga rata
- Campurkan semua bahan-bahan kering untuk pencelup lalu aduk-aduk sampai rata kemudian tuangkan air dingin secukupnya sedikit-sedikit sambil adonan terus diaduk sampai kental.
- Setelah itu celupkan ayam yang sudah di potong-potong ke dalamnya kemudian guling-gulingkan ke atas bahan pelapis hingga potongan ayam tersebut tertutup dengan tepung.
- Jika potongan ayam sudah tertutup oleh tepung, cubit-cubit permukaannya sampai terlihat kriwil-kriwil atau keriting.
- Panaskan minyak di atas wajan dengan menggunakan api sedang, lalu goreng ayam tersebut sampai warnanya berubah menjadi coklat agak ke emasan.
- Angkat, dan tiriskan minyaknya dan kini Chicken Pop Corn siap untuk disajikan selagi masih hangat dengan di cocolkan ke atas sambal tomat eummm sedaaaap