RESEP PRAKTIS (MUDAH) TIWUL LEGIT, NIKMAT
Bismillah...
Bahan-bahan dasar membuat (membikin) tiwul spesial :
- Singkong 350 gr, kupas lalu dijemur sampai kering
- Kelapa parut 200 gr
- Gula merah 150 gr, sisir
- Daun pandan 2 lembar
- Air 1 gelas
- Garam 1 sdt
Cara membuat / mengolah tiwul spesial :
1. singkong kering ditumbuk hingga membentuk butiran kecil kecil sambil dipercikkan air.
2. tambahkan gula merah, aduk rata. lalu dikukus hingga matang. angkat.
3. membuat taburan tiwul : kelapa parut, garam serta daun pandan dicampur rata dan juga dikukus selama 15 menit. Angkat.
4. siapkan piring saji, ambil tiwul secukupnya, taburi dengan kelapa parut diatasnya.
5. makanan tradisional jajanan pasar tiwul siap disajikan.
Demikianlah tips resep makanan tradisional indonesia dari kami tentang bagaimana cara membuat (membikin) dan mengolah makanan jajanan pasar sederhana tiwul singkong spesial (istimewa) yang enak, legit, sedap, nikmat dan lezat. Mudah mudahan tulisan singkat ini bisa menambah perbendaharaan wawasan kuliner (resep makanan) bagi anda. Semoga artikel ini bermanfaat, selamat mencoba. Jangan lewatkan untuk membaca artikel kami lainnya