Tips Sukses Membuat Bolu Kukus Merekah | Tips - Bolu kukus dikenal juga dengan sebutan roti kukus, kue klasik alias jadul ini salah satu kue yang sudah dari dulu hingga sekarang masih banyak peminatnya. Rasanya yang manis dan tekstur kuenya yang lembut ini menjadi ciri khas dari kue bolu kukus ini. Terkadang untuk membuat kue bolu kukus ini gampang-gampang susah, padahal cara membuat dan bahan-bahan yang digunakan sangat simple dan mudah di dapat, namun seringkali kita gagal membuat kue bolu kukus ini agar merekah sempurna. Seringkali kita membuat bolu kukus ini tidak merekah atau "mingkem" tidak tersenyum lebar. :) Selain itu, kadang tekstur kuenya tidak lembut atau bantat.
Nah, untuk mengatasi beberapa masalah tersebut di atas. Mari kita belajar bersama-sama bagaimana cara atau tips membuat bolu kukus agar merekah dan lembut. Untuk contoh dan cara membuat bolu kukusnya bisa di lihat di resep cara membuat kue bolu kukus. Simak ulasan atau tips sukses membuat bolu kukus merekah berikut ini.
Baik, itulah beberapa tips sukses membuat bolu kukus agar merekah sempurna. Semoga sukses, dan jangan menyerah untuk mencoba dan terus mencoba. Terima kasih sudah berkunjung dan semoga bermanfaat.
Bolu Kukus Strawberry |
Nah, untuk mengatasi beberapa masalah tersebut di atas. Mari kita belajar bersama-sama bagaimana cara atau tips membuat bolu kukus agar merekah dan lembut. Untuk contoh dan cara membuat bolu kukusnya bisa di lihat di resep cara membuat kue bolu kukus. Simak ulasan atau tips sukses membuat bolu kukus merekah berikut ini.
Tips sukses membuat bolu kukus merekah
- Ukur bahan yang akan digunakan dengan tepat sesuai yang tertulis dalam resep. Untuk anda yang pemula jangan berani-berani memodifikasi resep. Ikuti sesuai dengan resep.
- Untuk hasil merekah sempurna, jangan ditambahkan baking soda atau baking powder bagi adonan yang menggunakan soda manis.
- Susu cair, air kelapa, air soda manis, maupun santan, pokonya semua bahan cair yang digunakan untuk membuat bolu kukus sangat bagus agar bolu merekah maksimal sampai ke bawah.
- Bahan-bahan yang digunakan untuk membuat bolu kukus harus berkualitas. Misalnya bahan-bahannya yang masih segar-segar, tepung sesuai yang disebutkan dalam resep, jangan diganti dengan yang lain. Misalnya tepung berprotein sedang di ganti dengan yang tinggi.
- Untuk mengocok adonan ada banyak teknik yang digunakan, asalkan adonan kental tidak cair. Untuk hasil yang baik, kocok hingga adonan tidak jatuh dan berwarna putih.
- Gunakan cetakan khsusu untuk membuat bolu kukus, seperti cetakan yang berlubang-lubang satuan, bisa yang terbuat dari plastik maupun alumunium.
- Gunakan cup kertas yang tidak terlalu tebal dan tidak terlalu tinggi agar bolu kukus mudah merekah.
- Isi cetakan adonan hingga penuh, agar merekah sempurna, serta kukus dengan jumlah yang tidak terlalu banyak, beri jarak antar cetakan.
- Kukus dengan suhu yang panas dan stabil. Gunakan kukusan yang berlubang besar, misalnya tidak ada gunakan kukusan yang lubangnya kecil namun kukus dengan api yang besar.
- Bungkus tutup kukusan dengan kain, agar uap air hasil pengukusan tidak menetes ke bolu kukus.
- Segera keluarkan bolu kukus dari cetakkan apabila sudah matang, pindahkan ke cooling wire atau rak kawat.
- Bungkus dalam plastik atau wadah yang kedap udara, agar tidak kering.
Baik, itulah beberapa tips sukses membuat bolu kukus agar merekah sempurna. Semoga sukses, dan jangan menyerah untuk mencoba dan terus mencoba. Terima kasih sudah berkunjung dan semoga bermanfaat.