Bebek Masak Hijau


MPR kali ini menyajikan resep Masakan Bebek. Salah satunya adalah Resep Masakan Bebek Masak Hijau. Silahkan simak dan di praktekkan cara membuatnya. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.

Bahan :

  • 1/2 ekor bebek, potong jadi 6 bagian
  • 150 ml santan kental
  • 2 lembar daun jeruk
  • 1 batang serai, memarkan
  • 2 sdm air jeruk nipis
  • 2 butir asam kandis
  • 250 ml air
  • 4 sdm minyak goreng


Bumbu dihaluskan :

  • 3 siung bawang putih
  • 5 butir bawang merah
  • 150 gr cabai hijau
  • 2 cm jahe
  • 2 butir kemiri
  • 2 cm kunyit
  • 2 cm lengkuas
  • 1/2 sdt merica
  • garam dan gula pasir secukupnya

Cara Membuat Bebek Masak Hijau :

  • Lumuri bebek dengan air jeruk nipis, diamkan selama 30 menit.
  • Panaskan minyak goreng, tumis bumbu halus hingga harum.
  • Tambahkan serai, daun jeruk, dan asam kandis.
  • Masak hingga bumbu matang.
  • Masukkan daging bebek, masak hingga bebek setengah matang.
  • Tuang air dan santan. Masak dengan api kecil hingga bebek matang dan kuah berminyak, angkat.
  • Sajikan hangat.



Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال