Resep Tumis Kailan + Seafood Ball



Tumis Kailan + Seafood Ball
( bisa juga pakai udang, ayam, bakso )
Bumbunya sederhana sekali

Bahan Tumis Kailan + Seafood Ball :
2 pack kailan, cuci perlembar soalnya banyak ulatnya.
6 bawang merah, iris tipis
4 bawang putih, iris tipis
Cabe rawit, iris
3 cabe merah besar iris serong/ bulat
3 cm lengkuas di iris tipis atau di geprek aja
Beberapa biji seafood ball/ bakso apa aja, potong 4
2-3 sendok makan sos tiram
Kecap asin secukupnya ( sebagai pengganti garam )
Royco/ masako secukupnya.

Cara Masak Tumis Kailan + Seafood Ball :
Tumis bawang merah, bawang putih, cabe dan lengkuas sampai harum. Masukkan sos tiram. Aduk2. Masukkan sayur dan kecap asin ( sedikit2 saja, takut keasinan ). Masukkan royco. Campur rata. Kalau sayuran sudah layu angkat. Numis sayurnya jangan kelamaan. Kailan ini enaknya di makan masih kres kres
Takaran bumbu di sesuaikan selera masing2. Terima kasih.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال