resep kue bolu kukus warna

Bahan kue bolu kukus
  • 8 butir (325 cc) putih telur
  • 125 gram gula pasir
  • 1 sendok teh SP
  • ½ sendok teh baking powder
  • 1 sendok makan susu bubuk
  • 120 gram terigu
  • 50 gram mentega, cairkan
  • ¼ sendok teh garam
  • 1 sendok teh pasta cokelat
  • 1 sendok teh pasta hijau
  • Pewarna merah dan hijau secukupnya
bolu kukus
cara membuat bolu kukus
  • Kocok putih telur, garam, gula, SP hingga putih telur kaku.
  • Masukkan susu bubuk, terigu, baking powder. Aduk rata, Campur mentega cair, aduk rata.
  • Bagi adonan 5 bagian sama rata. Masing-masing beri pewarna merah, orange, pasta cokelat, pasta hijau. Sisanya biarkan putih.
  • Panaskan kukusan, loyang 20 x 20 x 8 cm yang telah diolesi minyak dan dialasi kertas. Tuang adonan putih, kukus 5 menit.
  • Tambahkan adonan orange, kukus 5 menit. Beri adonan cokelat, kukus kembali 5 menit. Tambahkan adonan hijau, kukus 5 menit. Beri adonan merah, kukus 5 menit. Beri adonan merah, kukus 5 menit. lakukan hingga adonan habis.
  • Setelah kue bolu kukus matang biarkan dingin dan dipotong sesuai selera
  • Hidangkan.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال