Pide Masakan Turki



Halooo MPASDer...ada yg kenal dengan makanan ini...ini Pide,makanan orang Turkey

Pide by susy burdeynaya


#‎BahanKulit Pide :
 
-2 butir telur
-2sdm munjung yogurt
-4 sdm minyak goreng
-2 sdm gula pasir
-1sdt garam
-100 ml air hangat
-6 grm fermipan
-tepung secukupnya

#‎Bahan Isi Pide :

-500 grm daging giling(punyaku sapi campur ayam)
-1 paprika merah potong kotak kecil
-1 paprika hijau potong kotak kecil
-2 bawang bombay ukuran sedang potong kecil kecil
-3 siung bawang putih cincang halus
- buah tomat ukuran besar serut atau cincang
-1 sdm tomat pasta
-garam,gula dan lada secukupnya

#‎Cara Bikin Kulit Pide :

-campur semua bahan kulit selain tepung,aduk merata baru masukan tepung dikit demi dikit sambil di aduk aduk dan terus tambahkan sampai adonan gak lengket lalu diamkan dan kita bikin bahan isian

#‎Bahan Tambahan Pide :
-keju yg mudah leleh secukupnya
-telur kocok 2

#‎cara Bikin Isi Pide :

-tumis bawang bombai dan bawang putih sampai harum,masukan serutan tomat dan potongan paprika aduk merata dan lanjutkan masuk daging gilingnya aduk aduk kemudian tambahkan tomat pastanya aduk merata sampai matang pakai api kecil


#‎penyelesaian Pide :

-ambil adonan dab bagi menjadi 8 bulatan,setiap bulatan gilas tipis bentuk oval, lalu masukan isiannya kira kira sesendok makan dan ratakan lalu lipat kulitnya dari sisi kiri dan kanan ujungnya di simpulkan tengahnya terbuka,lalu taburin keju atasnya dan di siram telur kocok beberapa sendok olesi telur pinggirannya, klo gak ada keju bisa juga cuman pake telur kocok dan di siramkan...lalu panggang sampai permukaannya kuning kecoklatan

selamat mencoba...

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال