Sate Goreng Kambing (Tanpa Ditusuk)


Sate identik dengan daging yang ditusuk-tusuk. Namun resep kali ini agak unik dengan mengkreasikan sate olahannya tanpa tusukan dan tanpa dibakar. Rasanya tak kalah enak. Sate goreng ini bisa jadi alternatif olahan daging kambing.

Bahan:

  • 250 gr daging kambing (boleh dicampur dengan jeroan)
  • 10 siung bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 5 buah cabai rawit utuh
  • 3 sdm minyak samin (dapat diganti dengan margarin)
  • 3 buah tomat hijau (tomat sayur), iris kasar
  • 5 sdm kecap manis
  • lada dan garam
  • 100 ml kuah gulai kambing yang sudah dibuat sebelumnya.

Cara Membuat:

  1. Tumis bawang merah dan bawang putih dengan minyak samin, masukan cabai rawit utuh dan tomat, aduk rata.
  2. Masukkan daging kambing, aduk rata sampai berubah warna.
  3. Masukan kecap manis, aduk rata
  4. Masukkan 100 ml kuah gulai, aduk rata sampai meresap, tambahkan lada dan garam secukupnya, aduk rata, lalu angkat
  5. Sajikan dengan irisan kol, tomat dan nasi putih

Tips:

  1. Daging kambing jangan dicuci agar tidak berbau prengus
  2. Untuk melunakkan daging kambing, celup daging kambing ke air parutan atau hasil blender nanas muda selama maksimal 5 menit
  3. Panaskan wajan sebelum menumis, supaya daging cepat matang dan merata
  4. Tuang kuah gulai sedikit demi sedikit, sampai rasanya pas sesuai selera

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال