Bahan Ikan Rebus :
3 keping ikan
4 bawang merah geprek
2 bawang putih geprek
4 centi kunyit/ sampai air kuah berwarna kuning, geprek
3-4 centi jahe geprek
1-2 serai geprek
7 asam kandis
5 cabe rawit geprek/ iris
Garam, gula, royco secukupnya
Cara Masak Ikan Rebus :
Rebus semua bumbu dalam 3-4 gelas air. Kalau sudah mendidih masukkan ikan, didihkan. Masukkan garam, gula, royco secukupnya. Icipi. Angkat. Sajikan panas2.
Takaran bumbu di sesuaikan dengan selera masing2