Resep Sayur Asam Pedas




Bahan Sayur Asam Pedas:
1 kg ikan sungai
2 buah terong asam (bisa pakai asam gandis)

Bumbu Sayur Asam Pedas:
3 siung bawang merah
1 siung bawang putih
1 biji kemiri
½ sdt merica
½ sdt ketumbar
5 biji cabe rawit (sesuai selera)
1 cm kunyit
1 lbr daun kunyit
1 btg serai digeprek
3 lbr daun salam
garam secukupnya
micin secukupnya

Cara membuat Sayur Asam Pedas :
Ikan dibersihkan (jika ikannya besar ya dipotong-potong)
Terong asam di belah-belah tipis
Bawang merah, bawang putih, kemiri, merica, ketumbar, cabe dan kunyit dihaluskan
Didihkan 1 liter air di panci/wajan, setelah mendidih masukkan terong asam dan bumbu halus
Tambahkan daun serai, daun salam, daun kunyit, garam, micin, lalu di aduk-aduk
Masukkan ikan, aduk pelan-pelan hingga sayur matang

Note: Resep tersebut tidak baku, bumbu boleh di ubah menurut selera masing-masing. Di daerah kami umumnya bahan untuk membuat sayur asam pedas adalah kepala ikan baung yang besar.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال