RESEP TIRAMISU SANTAN





Bahan 1 Tiramisu Santan :
3 butir telur
1cangkir gula pasir
Vanili,garam secukupnya
1sdt SP

Bahan 2 Tiramisu Santan :
6 sdm terigu
1 sdt baking powder
3 sdm susu bubuk
1 sdm mujung maizena
(Campur~ ayak)

Bahan 3 Tiramisu Santan :
1sct santan kara+ air jadi 100ml
50ml minyak goreng

Bahan 4 Tiramisu Santan :
1sct kopi instant
1sdm air panas
(Seduh,aduk rata)

Bahan 5 Tiramisu Santan :
2 sdt cokelat bubuk blackforest
(yang hitam,bisa digenti cokelat bubuk biasa+ pewarna dark cokelat)

Cara Membuat Tiramisu Santan :
* Kocok bahan 1 tanpa SP hingga mengembang, masukan SP kocok hingga berjejak, masukan bahan 2 sedikit demi sedikit hingga tercampur rata
* Kecilkan mixer, masukan bahan 3,aduk rata
* Tuang 1/3 adonan ke loyang yang sudah dioles minyak+kertas roti,ukuran 22,5 x 3 x 10cm
* Campur 1/3 bagian lain nya dengan seduhan kopi
* Sisa 1/3 bagianya campur dengan cokelat bubuk, kukus selama 30mnt dengan api sedang,cenderung kecil
Setelah matang, biarkan agak dingin, oles dengan selai, tumpuk jadi satu

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال