Cara membuat Lekker Holland Keju Mozza



Lekker Holland Keju Mozza
 
Bahan Lekker Holland Keju Mozza :
250 gr Tepung terigu protein sedang
200 gr Margarin
150 gr Gula pasir
1 butir telur
½ sdt Essen Vanilla
Sedikit garam
100 gr Keju Mozzarella/Chedar (parut/potong-potong/iris-iris)
2 sachet SKM

Cara Buat Lekker Holland Keju Mozza :
- Masukkan margarin, gula pasir, telur, vanilla, garam, SKM dan mixer dengan kecepatan tinggi, sampai berwarna putih
- Tambahkan tepung terigu sedikit-sedikit mixer dengan kecepatan paling rendah
- Panaskan oven
- Oleskan loyang dengan margarin dan tepung
- Masukkan adonan ke loyang, topping ditaburi keju
- Panggang dengan api sedang selama 30 menit
- Jika adonan ditusuk lidi sudah tidak menempel, angkat siap disajikan.

Rasanya mempur, renyah dan benar-benar Lekker, begitu di kunyah langsung pyurrr..... berhamburan di mulut, hmmm...Lekkerrr...sangat....

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال